Info Wisata Golden Rama : Eksotisme Amerika Serikat
Info Wisata Golden Rama
: Eksotisme Amerika Serikat
Akhir tahun merupakan saat yang tepat
bagi Anda dan keluarga untuk mengukir pengalaman menikmati indahnya
pesona alam serta kemegahan bangunan-bangunan bersejarah yang ada di
berbagai belahan dunia. Amerika Serikat, misalnya, tidak hanya menjadi
Negara maju dan terkenal di bidang otomotif dan teknologi, tetapi juga
menyimpan potensi kehidupan alam serta atraksi-atraksi wisata menarik
lainnya.
Salah satu atraksi wisata menarik yang
bisa dikunjungi bersama keluarga dan si kecil adalah Disneyland. Taman
bermain yang terletak di Anaheim, Pantai Barat Amerika Serikat ini
memiliki berbagai wahana dalam alam impian. Seluruh karakter tokoh
Disney turun ke jalanan, membuat Anda dan keluarga seolah sedang berada
di negeri dongenng. Seharian penuh Anda akan diajak ke alam impian yang
sudah tidak asing lagi bagi anak-anak, dengan atraksi-atraksi yang
menarik dengan efek fantasi, seperti Indiana Jones, Jungle Cruise,
Haunted House, Pirates of the Caribbean, Splash Mountain, Space
Mountain, Rocket Rods, Honey I shrunk the Audience, dan lain-lain.
Selain tokoh Disney, Space Mountain menjadi atraksi wahana roller
coaster juga dapat dinikmati.
Selain taman bermain yang mengesankan,
jembatan Golden Gate yang merupakan jembatan gantung yang menghubungkan
Kota San Francisco, California di Semenanjung San Francisco dengan
Marin, California patut disambangi. Memiliki panjang 2.727 meter, dengan
jarak antar menara 1.280 meter, serta dengan ketinggian 230 meter
diuatas permukaan air membuat jembatan ini indah dan menakjubkan untuk
dinikmati.
Ingin mengukir kisah akhir tahun Anda
dengan menarik dan mengesankan? Golden Rama, sebuah biro perjalanan
mengemasnya dengan paket-paket wisata
menarik dan siap menjadi teman Anda beravonturir ke
pesisir
barat Amerika Serikat.(by BYU, Kompas)
This entry was posted in Golden Stories, Tips for Travellers and
tagged America, Golden Rama, West coast USA. Bookmark the permalink
0 komentar:
Posting Komentar